Siomay
Label: MakananBahan:
200 gr ikan tenggiri
150 gr udang cincang
150 gr labu siam, parut halus
250 gr sagu
1 sdm garam
100 gr putih telur
10 bh bawang merah, halus
6 siung bawang putih, halus kembang tahu
Pelengkap:
Pare
Tahu
Kentang
Kol
Telur
Cara Membuat:
1. Campur daging ikan, udang, dan garam, aduk rata. Masukkan labu siam, putih telur, bawang merah, dan bawang putih, aduk sampai rata.
2. Masukkan tepung sagu, aduk sampai rata.
3. Oleskan adonan ikan pada, tahu, telur, kol dan pare, lalu masukkan. Sisanya, buat bentuk bulat-bulat.
4. Kukus siomay dan semua pelengkap dalam dandang panas sampai matang.
5. Sajikan siomay bersama pelengkap dan sambal kacang.
Bahan Saus Kacang:
500 gr kacang sangrai, buang kulitnya giling sampai halus.
150 gr cabai merah besar
50 gr bawang merah
2 sdm garam
2 sdm gula
3 bh jeruk limau
Cara Membuat:
1. Goreng cabai merah dan bawang merah. Angkat, haluskan.
2. Campur bumbu halus dengan kacang tanah, gula, garam, dan sedikit air, aduk sampai rata.
3. Panaskan bumbu kacang sampai mendidih. Angkat. Beri air perasan jeruk limau.
3 komentar:
siomay... siomay.... hmmmm yummy... :)
bikin ngiler ajahhh :genit:
sist mau jadi koki ditempatku ga..hahahahhaha
kunjungi Blog sederhana saya ya teman-teman :)
Tutorial Coreldraw&Photoshop
Maturnuwun :p
waduuuuh.. hebat ibu kita yang satu ini, mmm.. jadi mauuu..
Posting Komentar